inspirasi ukhti blog

Tips Membeli Rumah Kedua Bagi Pasangan Muda

Posting Komentar
Membeli Rumah Kedua

Bagi siapapun, memiliki hunian yang nyaman dan layak bagi keluarga tentu jadi impian. Terlebih dengan hadirnya anggota keluarga baru kebutuhan ruangan juga bertambah. Apalagi jika memiliki anak kecil memiliki ruangan lebih luas sangat dibutuhkan. Anak akan bisa mengeksplore lingkungannya demi tumbuh kembangnya. Sehingga tidak jarang setelah memiliki rumah pun berkeinginan untuk menambah ukuran rumah atau membeli rumah kedua. Bagi Anda khususnya pasangan muda yang ingin memiliki rumah kedua, bisa membaca artikel ini ya

Memiliki dan mewujudkan rumah kedua bukan hal mudah. Semakin tahun bahan bangunan semakin mahal. Belum lagi harga tanah yang semakin menggila tentu dibutuhkan dana yang tidak sedikit. Untuk itu perlu berbagai pertimbangan sebelum memutuskan untuk merenovasi atau membeli rumah kedua sehingga tidak menjadi masalah dikemudian harinya.

Pertimbangan Sebelum Membeli Rumah Kedua

Bagi yang berencana memiliki rumah baru atau rumah kedua baik sebagai aset ataupun hunian, maka perhatikan tips berikut ini :

Lokasi rumah

Sebelum memutuskan membeli atau membangun rumah baru, tentukan dahulu dimana lokasinya. Tinjau dan mencari informasi dengan benar apakah lokasi rumah tersebut strategis sehingga memudahkan akses kemana- mana termasuk ke berbagai fasilitas umum. Pertimbangkan juga apakah lokasi tersebut bebas dari banjir atau tidak. Karena apabila sering banjir pada musim penghujan tentu akan merepotkan.

Luas lahan bangunan

Saat memutuskan untuk membeli lahan untuk hunian, pastikan sesuai dengan keinginan termasuk rencana- rencana ke depannya. Jangan sampai membeli lahan kemudian diperjalanan kurang luas sehingga kesulitan untuk mengembangkan bangunan. Apalagi jika merupakan rumah kedua yang diharapkan mampu menjawab berbagai kekurangan di rumah sebelumnya.

Developer atau kontraktor yang mengerjakan rumah tersebut

Penting memilih developer atau kontraktor dalam proses pembangunan sehingga sesuai dengan yang diinginkan. Jangan sampai memilih kontraktor yang salah sehingga menyesal di kemudian hari. Termasuk jika membeli rumah melalui KPR, harus memahami  proses pengajuannya.

Dana 

Hal yang terpenting saat ingin mewujudkan keinginan memiliki rumah kedua yaitu terkait dengan dana. Selain membangun dari awal dengan dana yang kita miliki, bisa juga mengajukan KPR. Meskipun begitu, tentu ada biaya lainnya yang perlu diperhatikan. Selain itu penting sekali besaran biaya yang kita miliki sesuai atau tidak dengan rencana hunian yang akan dibangun kemudian. Termasuk saat mengajukan KPR harus mempertimbangan DP sebesar 30% dari total harga rumah. 

Bagi yang ingin membeli rumah dengan sistem KPR, harus mempertimbangkan berbagai hal. Termasuk besaran uang muka, cicilan tiap bulan hingga lama waktu pengangsuran. Untuk memudahkannya bisa menggunakan kalkulator mortgage

Mudah Menghitung Besaran KPR dengan Kalkulator Mortgage 

mortgage calculator

Bagi yang masih ragu kemampuan finansialnya untuk memutuskan melakukan pembelian rumah dengan sistem Kredit pembelian Rumah (KPR) bisa mengecek menggunakan situs https://www.mortgagecalculator.uk . Fitur yang ada pada situs penyedia kalkulator mortgage ini antara lain :

Kalkulator pembayaran

Pada kalkulator hipotek ini pengunjung situs bisa menghitung besaran pinjaman yang harus dibayar setiap bulan sesuai harga rumah. Pada fitur keterjangkauan, pengunjung bisa mengecek serta memperkirakan besaran cicilan yang bisa dibayar setiap bulannya berdasarkan pendapatan yang dimiliki.

Kalkulator Pembiayaan kembali

Kita tidak pernah tahu apa yang terjadi ke depannya. Saat memutuskan untuk mengambil KPR untuk rumah kedua misalnya mampu membayar setiap bulannya. Namun karena pandemi atau hal lainnya sehingga mengalami kesulitan untuk pembayaran cicilan. Untuk itu perlu melakukan pengajuan pembiayaan kembali ke pihak terkait. Sebelum memutuskan melakukan pembiayaan kembali, sebaiknya melakukan penghitungan kira- kira besaran cicilan yang mampu dibayar setiap bulannya.

Amortisasi

Amortisasi ini digunakan untuk mengetahui besaran pinjaman yang harus dibayar tiap periode. Dari situ, jika ingin memiliki rumah kedua bisa memperkirakan kira- kira mampu tidak membayar ansuran tiap bulannya dalam jangka yang cukup panjang.

amortisasi

Kesimpulan

Memiliki rumah impian tentu jadi harapan setiap orang. Berbagai cara pun dilakukan orang termasuk dengan jalan mengambil Kredit Pembelian Rumah (KPR). Namun sebelum memutuskan mengambil KPR, sebaiknya lakukan penghitungan secara pribadi melalui kalkulator mortgage. Salah situs penyedia kalkulator mortgage yang bisa diakses secara gratis yaitu morgtgagecalculator.uk . Okey, selamat menghitung


Anis Khoir
Seorang content creator yang juga Mom Blogger Tuban. Bisa dihubungi di achmianisa@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar